By Flying Chalks
23 August 2022

4 Alasan kenapa Kuliah di Singapura Lebih Murah dari pada yang Kalian Bayangkan!

Buat kamu yang sekarang lagi galau karena pengen studi lanjut di Singapura tapi takut biaya yang mahal? Jangan berkecil hati dulu!

Walaupun Singapura masuk ke dalam peringkat 10 kota terbaik untuk mahasiswa oleh QS Top Universities, berdasarkan pada kualitas pendidikan, jumlah siswa internasional, peluang kerja, dan keterjangkauan, namun kuliah ke Singapura tidak semahal yang kamu bayangkan dibandingkan dengan Inggris, Australia atau Amerika.

Nah, berikut ini adalah 4 alasan kenapa kuliah ke Singapura termasuk pilihan yang masih bisa kamu pertimbangin karena biayanya yang lumayan terjangkau:

1. Biaya Kuliah

Singapura dihuni oleh 3 universitas yang tergolong dalam 20 universitas tebaik di dunia, 15 institusi swasta, dan banyak universtias asing bergengsi lainnya yang menawarkan beragam pilihan jurusan untuk kamu. Namun bukan berarti biaya kuliah di Singapura mahal. Walaupun biaya kuliah berbeda dari satu universitas ke universitas yang lain, kamu bisa mendapatkan gelar sarjana di universitas swasta dengan mengeluarkan biaya rata-rata US $ 22,000.

Bukan hanya biaya kuliah yang cenderung lebih murah daripada negara lain, kamu juga dapat memperoleh gelar Kamu hanya dalam 2 tahun. Masa studi yang lebih singkat tentunya akan berkaitan langsung dengan biaya kuliah yang harus dibayarkan dimana kamu akan jauh lebih bisa menghemat biaya kuliah dan biaya hidup di luar negeri!

2. Akomodasi

https://flyingchalks.com/ckfinder/userfiles/photo_2018-05-30_10-54-33.jpg

Sebagian besar universitas negeri dan beberapa universitas swasta di Singapura menyediakan asrama di dalam kampus atau di luar kampus dengan berbagai jenis pilihan kamar. Tidak seperti di London, UK, yang rata rata perbulan siswa harus merogoh kocek sekitar US $ 700 per bulan, biaya akomodasi di Singapura jauh lebih murah yaitu sekitar US $ 400 per bulan.

Jika kamu menghitung total perbedaan biaya yang harus kamu keluarkan sampai mendapatkan gelar (36 bulan misalnya), kamu bisa menghemat kurang lebih US $ 10,800 hanya dari biaya tempat tinggal saja! Jika kamu memerlukan bantuan dalam mencari dan memesan akomodasi di Singapura, kamu dapat menghubungi Flying Chalks, karena kami akan membantu kamu dengan senang hati dan dipungut biaya tambahan alias GRATIS!

3. Makanan

https://flyingchalks.com/ckfinder/userfiles/e(2).png 

Food Courts at Singapore Institute of Management (SIM) and National University of Singapore (NUS)

Di sebagian besar universitas, kamu bisa dengan mudah menemukan beberapa food court dan kantin yang tersebar di sekitar kampus. Kamu juga harus tahu bahwa harga makanan yang ada sangat terjangkau mulai dari US $ 2 - $ 5. Di luar kampus, kamu juga dapat dengan mudah menemukan pusat jajanan dengan kisaran harga yang kurang lebih sama dengan harga makanan. Di restoran, satu set makanan pokok termasuk minuman adalah sekitar US $ 9, sedangkan makanan restoran di Australia dan Amerika dapat mencapai US $ 12. Jika dibandingkan, kamu dapat menghemat sampai US $ 180 per bulan hanya untuk biaya makan saja.

4. Transportasi

https://flyingchalks.com/ckfinder/userfiles/i.png 

Singapore’s MRT and bus system

Untuk masalah transportasi, kamu tidak perlu khawatir. Sistem transportasi umum di Singapura sangat berkembang dengan baik sehingga kamu dapat dengan mudah pergi kemanapun tanpa perlu menggunakan kendaraan pribadi! Ditambah lagi, biaya yang perlu di keluarkan rata-rata perjalanan bulanan dengan transportasi umum di Singapura adalah US $ 36,80, dimana biaya tersebut jauh lebih murah daripada tujuan studi luar negeri populer seperti Inggris (US $ 89.80), Amerika (US $ 54.46), dan Australia (US $ 95.48).

Jenis transportasi lain yang populer di kalangan pelajar di Singapura adalah taksi. Indeks Harga Taksi 2017 oleh Carspring menunjukkan bahwa ongkos taksi di Singapura berada pada peringkat ke-20 termurah di dunia, dengan biaya hanya US $ 4.01 untuk perjalanan 3 km, dengan biaya yang sama US $ 7.24 di Inggris dan US $ 7.42 di Australia.

Itulah pertimbangan-pertimbangan biaya yang bisa kamu gunakan untuk mempersiapkan diri untuk menempuh pendidikan di Singapura. Sekarang kamu tahu bahwa biaya untuk bersekolah di Singapura tidaklah semahal yang kamu bayangkan. Dengan disiplin dalam mengatur pengeluaran di Singapura, kamu dapat menghemat sekitar US $ 60,000 ++ dimasa studimu.


Sebagai perwakilan resmi dari banyak universitas di Singapura, Flying Chalks dapat membantu kamu mendaftar ke universitas yang kamu inginkan, membantu dalam proses pengajuan aplikasi VISA, menemukan akomodasi yang sesuai, semuanya gratis!

Daftar sekarang untuk konsultasi gratis dengan mendaftar di sini! Atau, kamu dapat mengunjungi Flying Chalks untuk mengetahui lebih lanjut mengenai program studi di Singapura.